Berita

Monitoring dan Evaluasi Progress Pembangunan Zona Integritas Balai Sains Bangunan

04/23/2021 00:00:00

Menuju penilaian menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM), Direktorat Kepatuhan Internal melakukan monitoring dan evaluasi terkait progress pembangunan Zona Integritas Balai Sains Bangunan pada tanggal 23 April 2021, di ruang rapat Direktorat Bina Teknik Permukiman dan Perumahan, Cileunyi, Kabupaten Bandung. Sesi pertama, Kepala Balai Sains Bangunan menyampaikan paparan progress pelaksanaan Zona Integritas yang telah dilaksanakan 6 Pokja yang terdiri dari Pokja Layanan Publik, Pokja Manajemen Perubahan, Pokja Akuntabilitas, Pokja Penguatan Tata Laksana, Pokja Penataan Sistem Manajemen SDM, dan Pokja Pengawasan. Sesi kedua, masing-masing ketua Pokja menyampaikan progress kegiatan dan dievaluasi secara langsung oleh tim Direktorat Kepatuhan Internal. Dalam penutupannya, tim Direktorat Kepatuhan Internal menyampaikan bahwa Zona Integritas dapat diadaptasi ke dalam tugas dan fungsi sehari-hari dan dapat mengubah budaya dalam melayani pelanggan.