Berita

Bimbingan Teknis Sains : Mekanikal Elektrikal Bangunan Gedung Aspek Keselamatan, Kesehatan, dan Kenyamanan

11/26/2021 00:00:00

Jumat, 26 November 2021, Balai Sains Bangunan telah menyelenggarakan acara BTS (Bimbingan Teknis Sains) dengan tema Mekanikal Elektrikal Bangunan Gedung : Aspek Keselamatan, Kesehatan, dan Kenyamanan. Acara yang dilaksanakan melalui zoom meeting ini dihadiri oleh perwakilan dari Unit Organisasi di lingkungan Ditjen Cipta Karya, Ditjen. Perumahan, dan Ditjen Bina Konstruksi. Dalam pembukaannya, Ir. Dian Irawati, MT selaku Direktur Bina Teknik Permukiman dan Perumahan menyampaikan bahwa sejalan dengan arahan Direktur Jenderal Cipta Karya terkait upaya peningkatan pengendalian Penerapan Spesifikasi dan/atau Standar Teknis lainnya dalam pelaksanaan konstruksi di lingkungan Ditjen. Cipta Karya; maka diperlukan perancangan, pemeriksaan dan/atau pengawasan terhadap pemenuhan persyaratan salah satunya adalah instalasi mekanikal elektrikal pada bangunan gedung. "Semoga acara ini bisa menjadi awal yang baik bagi kita semua dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab pekerjaan yang tidak ringan dalam rangka peningkatan pelaksanaan pembangunan infrastruktur yang memenuhi Spesifikasi dan/atau Standar Teknis," tutup Kepala Balai Sains Bangunan.